Vika Amalia
Banjar Kreatif Festival 2015
Tema : Full Color
Talent : Vika Amalia
Spot : Banjar Kreatif Festival 2015
( Komplek Terminal Banjar )
FG & Edit : Danks Sopandi
Kamera : Nikkon D3100
Lensa : Thamron 70-300
Thanks to MD Photography, GLB Photology & Rian Nurjaman
Copyright : Banjar 2015
Banjar Festival 2015
Banjar Kreatif Festival (BKF) 2015 digelar oleh Pemkot Kota Banjar dan bekerjasama dengan FKPPI dan KNPI kota Banjar dilaksanakan pada 21 Januari 2015. Berlokasi di Komplek Terminal Kota Banjar, merupakan ajang pameran berbagai seni maupun usaha lokal masyarakat Kota Banjar.
Banjar Kreatif Festival 2015 bisa dikatakan sebagai langkah positif dari Pemkot Kota Banjar untuk memajukan usaha masyarakat maupun kesenian anak-anak muda Kota Banjar. Sebagai Kota yang sedang berkembang hal ini dapat membuktikan bahwa Kota Banjar serius dalam upaya pembangunan yang tidak hanya ditujukan dalam hal pembangunan struktur dan infrastruktur, akan tetapi juga terhadap usaha dan kesenian lokal Kota Banjar.
Beberapa acara yang terdapat dalam festival ini diantaranya, pameran usaha dalam bentuk stand-stand perusahaan maupun usaha masyarakat, lomba dance, lomba band anak seolah, lomba photo, lomba lukisan, seni tradisional dan lain sebagainya.
Dari diadakannya acara ini, saya harap Pemerintah Kota Banjar tidak hanya berhenti sampai disini. Untuk kedepannya diharapkan dapat muncul berbagai kegiatan lain yang dapat memunculkan talenta-talenta lokal dalam berbagai hal, sehingga Kota Banjar dapat dikenal luas oleh masyarakat Indonesia dan mampu melahirkan karya-karya yang mampu menunjang Kota Banjar menjadi sebuah Kota besar yang mapan dalam hal perekonomian maupun dalam hal kesenian.
Saya sendiri sebagai pecinta photography yang bernaung di Kota Banjar ingin turut memriahkan gelaran Banjar Festival 2015 ini dengan photography seperti poto-photo yang saya tag diatas. Saya ucapkan terimakasih kepada semua yang telah berpartisipasi dalam penyelenggaraan Banjar Kreatif 2015. Banjar maju terus. : D
0 Response to "Vika Amalia - Banjar Kreatif Festival 2015"
Post a Comment